Bahan Membuat Mihun + Kerupuk + Sambal Petis + Sambal Pedas
- 1/4 kg Mihun.
- Daun sop.
- Daun bawang.
- 4 siung Bawang merah.
- 3 siung Bawang putih.
- Lada.
- Garam.
- Gula.
- Penyedap rasa.
- Air.
- Minyak goreng.
- Sambal Petis.
- Petis.
- Air.
- 1 batang Sereh.
- 1 lembar daun salam.
- 2 lembar daun jeruk.
- sesuai selera Lombok.
- 2 siung bawang merah.
- 2 siung bawang putih.
- Tambahan.
- Kerupuk mihun.
- Bawang goreng.
- Sambal mihun pedas.
- 10-15 lombok (sesuai selera).
- 1 buah tomat.
- 1 siung bawang putih.
- Air.
Langkah Memasak Mihun + Kerupuk + Sambal Petis + Sambal Pedas
- Goreng kerupuk mihun hingga matang, kemudian masukkan ke toples..
- Rendam mihun terlebih dahulu sampai dia agak lunak.
- Blender bawang merah, bawang putih.
- Panaskan minyak di wajan, masukkan bawang yg sudah diblender. Tumis hingga harum dan campurkan lada..
- Masukkan mihun, aduk rata. Tambahkan sedikit air, garam, gula, penyedap rasa. Aduk, tes rasa. Terakhir masukkan daun sop dan daun bawang, aduk rata..
- Sambal petis : blender bawang merah, bawang putih dan lombok. Panaskan minyak di wajan, tumis bumbu halus hingga harum, kemudian masukkan sereh yg sudah digeprek, daun salam dan daun jeruk hingga matang. Campurkan air, aku pakai 1 gelas duralex, petis sekitar 3-4 sdm. Aduk hingga rata. Beri garam, gula, penyedap rasa dan aduk kembali hingga mendidih atau matang. Tes rasa..
- Sambal pedas : rebus semua bahan, tunggu dingin. Kemudian blender. Panaskan minyak, campur bumbu yg sudah di blender. Aduk hingga harum. Tambahkan garam, gula, veksin secukupnya..
- Kalau semua sudah siap, tinggal kita sajikan ala² acil mihun (panggilan pedagang), ambil kerupuk, taro mihun, bawang goreng, dan sambal petis serta sambal pedas. Bisa tambahkan kecap manis/asin juga kalau mau..
- Okeehh.. Selamat menikmati.
Get Latest Recipe : HOME