Bahan Membuat Chicken Cordon Bleu with BBQ sauce
- Bahan Chicken Cordon Bleu :.
- 100 gr Dada ayam.
- 1 lbr smoked beef.
- Mozarella cheese.
- Tepung Bumbu serbaguna (Sasa).
- Tepung Roti.
- 1 btr telur, kocok lepas.
- Jeruk Lemon atau Jeruk Nipis.
- Garam dan Merica.
- Bahan Saus :.
- 2 sdm Kraft BBQ Sauce.
- 2 siung Bawang Putih.
- 1/4 bawang bombay, iris.
- 2 bh cabai rawit (sesuaikan selera), cincang.
- 1 sdt gula pasir.
- 1 sdm saus tomat.
- 1 sdm saus sambal.
- 50 gr jamur enoki.
- Merica.
- 3 sdm air putih.
- Bahan Sampingan :.
- Kentang Goreng.
- Buncis rebus atau Mix Vegetable.
- Tomat.
- Daun Selada.
Langkah Memasak Chicken Cordon Bleu with BBQ sauce
- Siapkan dada ayam, belah menjadi 2 (jangan sampai terputus) kemudian bumbui dengan merica, garam dan air jeruk lemon..
- Sisipkan smoked beef dan mozarella cheese diantara irisan dada ayam..
- Buat lapisan tepung : celupkan ayam dalam tepung terigu kemudian kocokan telur kemudian tepung roti.
- Goreng ayam dengan api kecil-sedang hingga matang dan warna kecoklatan.
- Saus : Tumis Bawang putih dan bombay hingga layu dan harum, tambahkan cabai rawit.
- Masukkan BBQ saus, saus tomat dan sambal. Tambahkan air. Tunggu hingga mendidih..
- Masukkan Jamur, merica dan gula. Masak hingga jamur matang..
- Sajikan Ayam cordon bleu dengan saus dan bahan sampingan..
Get Latest Recipe : HOME