Bahan Membuat Bakso Szechuan ala rumah
- 200 gr bakso sapi.
- 100 gr buncis.
- 50 gr jagung manis pipil/ bisa skip.
- 1/4 bawang bombay ukuran kecil.
- 2 siung bawang putih.
- 1 batang daun bawang.
- Secukupnya garam, gula, lada.
- Bahan Saus.
- 2 Sdm saus tomat.
- 1 Sdm saus tiram.
- 1 sdm kecap manis.
- 1 sdt tepung maizena.
- 50 ml air.
- 1 cm jahe cincang.
- 1 buah cabe merah/ bubuk & cabe rawit sesuai selera, haluskan.
Langkah Memasak Bakso Szechuan ala rumah
- Pertama campur semua bahan saus ke dalam sebuah mangkok, sisihkan..
- Kemudian goreng bakso yang sudah dibelah tengahnya/ bisa tanpa digoreng terlebih dahulu..
- Tumis, bawang bombay, bawang putih yang telah di cincang, cabe, cabe rawit dan daun bawang sampai harum..
- Masukkan bakso, tumis sebentar kemudian masukkan buncis/ bisa sebaliknya (buncis dulu baru bakso) jika ingin buncis lebih layu..
- Masukkan semua bahan saus dari mangkok, aduk aduk.. kemudian beri air dan larutan maizena..
- Tambahkan garam, gula, sedikit lada, tumis hingga harum dan kuah mengental. Koreksi rasa.. Selesai...
Get Latest Recipe : HOME