Bahan Membuat Proll Tape Kentang Keju
- 250 gram Tape.
- 350 gram Kentang.
- 100 gram Tepung Terigu.
- 160 gram Margarin, cairkan.
- 125 gram Gula Kristal.
- 2 butir Telur Ayam.
- 100 gram Keju Cheddar.
Langkah Memasak Proll Tape Kentang Keju
- Persiapkan semua bahan terlebih dahulu. Panaskan oven terlebih dahulu sekitar 170 derajat celcius. Siapkan loyang yang telah dialasi kertas roti dan diolesi mentega. Kupas kentang, kukus, haluskan. Tape singkong, buang seratnya, haluskan. Keju Cheddar, parut..
- Kocok telur dan gula pasir hingga lembut n mengembang. Masukkan kentang sambil dikocok hingga rata. Tambahkan tape, kocok kembali. Masukkan tepung terigu aduk hingga rata. Terakhir masukkan margarin cair, aduk rata..
- Tuang adonan ke dalam loyang. Taburi dengan keju parut diatasnya. Panggang selama kurang lebih 45 menit atau hingga matang. Selalu tes tusuk utk memastikan dalamnya sudah matang dg benar..
Get Latest Recipe : HOME