
Bahan Membuat Nasi Liwet Rice Cooker Ala Anak Kos
- 1 cangkir Beras.
 - 5 siung Bawang merah.
 - 3 siung Bawang putih.
 - Cabe rawit hijau/merah.
 - 1 lembar Daun salam.
 - 2 lembar Daun jeruk.
 - Serai.
 - Lengkuas.
 - Cumi asin.
 - secukupnya Garam.
 - Air.
 - Minyak goreng.
 
Langkah Memasak Nasi Liwet Rice Cooker Ala Anak Kos
- Iris bawang merah dan bawang putih.
 - Rendam cumi asin dalam air panas selama 15 menit, tiriskan, dan potong-potong.
 - Tumis bawang merah, bawang putih, daun salam, daun jeruk, lengkuas, serai, dan cabe rawit utuh sampai harum, masukan cumi asin, lalu angkat.
 - Cuci beras 3 kali, tambahkan air sebanyak 1 ruas jari di atas permukaan beras, masukkan bahan yang tadi sudah ditumis dan garam sedikit saja, lalu aduk.
 - Masukkan panci rice cooker ke dalam rice cooker, lalu pencet tombol cook, tunggu hingga matang.
 - Setelah matang, siap disajikan :).
 
Get Latest Recipe : HOME
























