
Bahan Membuat Mie Tomyum Baso Udang
- 4 bungkus Mie telor.
 - 8 buah telur rebus.
 - Secukupnya bakso udang (sy 60 pcs).
 - 1 ikat besar sawi hijau.
 - 250 gram wortel iris korek api.
 - Kuah Tomyum :.
 - 15 siung bawang putih.
 - 10 siung bawang merah.
 - 10 buah cabe rawit.
 - 5 buah kemiri.
 - 3 sachet pasta tomyum merk LOBO.
 - Secukupnya minyak untuk menumis.
 - 4 liter kaldu udang.
 - Gula.
 - Garam.
 - Merica.
 - Totole.
 
Langkah Memasak Mie Tomyum Baso Udang
- Rebus mie dengan air mendidih. Tiriskan. Beri minyak secukupnya agar tidak lengket.
 - Haluskan semua bumbu. Tumis hingga harum. Tambahkan 4 liter kaldu udang.
 - Setelah mendidih koreksi rasa. Jika sudah pas masukan bakso. Terakhir pada saat akan disajikan baru masukan wortel. Lalu setelah mendidih. Masukan sawi kedalam kuah agar sawi tidak terlalu overcook.
 - Tata sayur dan mie telur beserta semua isiannya..
 - Siram dengan kuah tomyum panas. Sajikan..
 
Get Latest Recipe : HOME
























