
Bahan Membuat Lapis Surabaya Lembut
- 8 butir Kuning telur.
 - 1 butir Telur utuh.
 - 120 gr Gula.
 - 45 gr Tepung Terigu segitiga.
 - 15 gr Tepung maizena.
 - 1 sdm Susu bubuk.
 - 1/2 sdt Vanili.
 - 1 sdt Mayonaise.
 - 1 sdm Kental manis.
 - 1 sdt Minyak goreng.
 - 50 gram Mentega.
 - 75 gram Margarin, lelehkan dengan mentega.
 - 5 gram Coklat bubuk,.
 - secukupnya Selagi strawberry.
 - secukupnya Kismis.
 
Langkah Memasak Lapis Surabaya Lembut
- Siapkan Loyang sekat ukuran 24x24, olesi dengan margarin dan alasi dengan kertas roti..
 - Campurkan mayonnaise, kental manis dan minyak goreng dalam wadah, aduk rata, sisihkan..
 - Ayak tepung terigu, susu bubuk dan vanili, sisihkan. (saya ayak 3x). Semakin sering di ayak, membuat cake semakin lembut..
 - Kocok telur dan gula sampai putih, kental berjejak. Lalu, masukkan campuran tepung, dan kocok sebentar saja asal rata. Masukan campuran mayonnaise, kocok sebentar saja..
 - Masukkan campuran mentega, kocok lagi sebentar saja. Aduk balik untuk memastikan tidak ada cairan terpisah di dasar wadah..
 - Bagi adonan menjadi 2 bagian sama rata, campur dengan pasta coklat pada 1 bagiannya. Pasta coklat di peroleh dari : Coklat bubuk yg di seduh dengan sedikit air panas hingga menjadi pasta kental - 5 gram..
 - Tuang ke dalam Loyang sekat dan oven 200⁰C selama 25 menit / sampai matang. Setelah 25 menit, tusuk dengan lidi untuk melihat kematangan cake. Setelah dipastikan lidi tidak basah, keluarkan cake dari oven dan biarkan dingin..
 - Penyelesaian : Oles bagian atas cake dengan selai& tambah kismis. tumpuk berseling, kuning& cokelat. Lalu potong - potong. Sajikan ❤️.
 
Get Latest Recipe : HOME
























