Bahan Membuat Sayur Kacang Panjang Tahu Kuah Santan
- bumbu halus.
- 8 Siung bawang merah.
- 4 siung bawang putih.
- 2 ruas kunyit.
- 1 ruas jahe.
- 1 sdt ketumbar.
- 2 bh kemiri.
- sejumput jinten.
- secukupnya Garam.
- 7 bh cabe keriting merah.
- Bahan Utama.
- 1/2 ikat kacang panjang.
- 5 bh tahu putih.
- Udang di kupas.
- Minyak goreng utk menumis.
- 1 bgks Santan kara.
- secukupnya Air.
- secukupnya Kaldu bubuk.
- Secukupnya garam.
- Gula jawa sedikit saja.
- Bumbu Cemplung.
- 1 btg serai.
- 2 lbr daun jeruk.
- 2 lbr daun salam.
- 3 siung bawang merah.
- 2 siung bawang putih.
Langkah Memasak Sayur Kacang Panjang Tahu Kuah Santan
- Haluskan bumbu halus...
- Cuci dan potong kacang panjang serta tahu.. Tahu di potong dadu trus di goreng setgh matang.
- Panaskan minyak dan tumis bumbu cemplung, udang, bumbu halus sampai aroma harum.
- Tambahkan air. Masukan tahu..Aduk hingga rata. Masukkan kaldu jamur, garam, gula jawa. Koreksi rasa..
- Masukkan kacang panjang panjang. Tunggu hingga mendidih. Baru masukkan santan kara. Aduk terus agar santan tdk pecah.
- Tunggu smpai mendidih, cek rasa dan empuknya kacang panjang.. Selanjutnya hidangkan.. semoga bermanfaat selamat mencoba.
Get Latest Recipe : HOME