Bahan Membuat Yupi Homemade Gunting
- 5 sendok sayur tepung kanji.
- 2 sendok sayur tepung terigu.
- 4 sachet nutrisari jeruk.
- 10 sendok sayur air.
- secukupnya Mentega buat olesan teflon.
Langkah Memasak Yupi Homemade Gunting
- Campurkan tepung kanji, tepung terigu dan nutrisari jeruk aduk rata.
- Tambahkan air lalu aduk rata sampe tidak bergerindil. Kalau perlu di saring biar benar-benar semua larut dan tidak bergerindil.
- Panaskan teflon anti lengket olesin dengan mentega sedikit pertama aja. Lalu tuang adonan dan ratakan. Tunggu sampe matang merata lalu angkat dan sisihkan. Lakukan sampe adonan habis.
- Kemudian lipat bagian ujung kanan dan kiri lalu gulung yang rapat (tidak berongga) agar waktu di potong rapat dan cantik. Lalu gunting kurang lebih 1/2cm permen yupi siap di sajikan. Simpan permen di toples kue kering..
Get Latest Recipe : HOME