Bahan Membuat Fish and Chip with Tartar Sauce
- 1 slice Ikan Dori Fillet.
- secukupnya tepung bumbu serbaguna.
- secukupnya Panko Bread Crumb.
- 1 sdt air perasan buah Lemon.
- 1 butir telur.
- secukupnya lada.
- secukupnya garlic powder.
- secukupnya garam.
- Bahan Saus Tartar.
- 1 butir kuning telur rebus.
- 4 sdm Mayonnaise.
- 1 sdt air perasan Lemon.
- 1/4 bawang bombay.
- sejumput gula.
- secukupnya Daun Parsley.
Langkah Memasak Fish and Chip with Tartar Sauce
- Bumbui ikan dori fillet dengan lada, garam dan garlic secukupnya dan 1sdt air perasan lemon. Balur di kedua sisi, diamkan selama kurang lebih 15menit..
- Siapkan bahan-bahan di mangkuk terpisah : 1 butir telur yang sudah di kocok.
- Siapkan bahan-bahan di mangkuk terpisah : tepung bumbu (merek apa aja tp sy pake Sajiku tepung bumbu golden crispy) + tepung roti Panko (merek apa aja tp sy pake merek Dong Won), campur rata kedua bahan tsb..
- Terdapat 3 step untuk membaluri ikan dori : Pertama, balur ikan dori yang sudah di bumbui dengan tepung sampai merata..
- Kedua, balur lagi ikan dori kedalam telur yang sudah di kocok.
- Terakhir, balur ikan dori tadi dengan tepung bumbu & tepung roti Panko yang sudah di mix. Tepuk2 sampai terbalut sempurna..
- Panaskan minyak dan deep fried ikan dori dengan api sedang..
- Angkat dan platting ikan dori dengan kentang goreng..
- Cara membuat saus tartar : campurkan kuning telur rebus, 1sdt air perasan lemon, 4sdm mayonnaise, secukupnya bawang bombay yg sudah di cincang, aduk rata. Tambahkan sejumput gula dan potongan daun parsley, lalu aduk sampai saus tercampur dengan sempurna. (saya skip parsley nya karna nggak ada yg jual di deket rumah).
- Letakan saus tartar di samping ikan dori dan kentang goreng, tambahkan saus cabe dan berikan perasan air lemon di atas ikan dori jika suka..
- [updated] saya nemu dried parsley ternyata dirumah. Pake yg fresh sepertinya lebih enak. Jadi sisa saus tartar kemarin sy tambahin parsley deh. Rasanya tambah enak ✨.
Get Latest Recipe : HOME